Asus
Genjot Peningkatan Produksi Hasil Laut, Nelayan Bolsel Dapat Bantuan Kapal Penangkap Tuna

BOLSEL-- Dorong peningkatan sektor kelautan, Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) terus menggagas berbagai program pemberdayaan dan bantuan. Tahun ini, melalui Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP), Pemkab menyiapakan 25 unit kapal penangkap tuna fiber untuk 25 kelompok nelayan.
 
Kepala DKP  Awaludin Lamalani menuturkan, kapal Tuna Fiber yang akan diberikan berkapasitas  1 GT. Bantuan tersebut katanya, berbandrol Rp1,8 M yang dibiayai dana alokasi khusus (DAK) 2018. “Saat ini, kita sedang merampungkan dokumen untuk masuk tahap lelang,” tuturnya.
Dikatakannya, nama penerima sudah terdaftar sejak tahun 2017 lalu. “Proposal sudah dimasukkan sejak tahun kemarin. Sebelum ditetapkan sebagai penerima, terlebih dahulu dilakukan verifikasi untuk memastikan bantuan tepat sasaran,” kata Lamalani.
 
Dijelaskannya, bantuan ini diberikan Pemkab untuk membantu dan mendorong peningkatan hasil produksi nelayan, khususnya nelayan tuna. “Dengan memberikan  fasilitas yang memadai kami berharap kelompok nelayan penerima bantuan nanti bisa memperoleh hasil tangkapan yang lebih banyak dari sebelumnya,” terang Awaludin.
 
Menurutnya, potensi ikan tuna di perairan Bolsel cukup potensial. “Itulah salah satu alasan Pemkab memberikan bantuan kepada kelompok tani. Semoga bantuan ini bisa memberikan dampak positiv dengan peningkatan taraf hidup nelayan,” ujarnya.
 
Sekadar diketahui, laut Bolsel berada di kawasan Teluk Tomini yang dikenal sebagai zona perairan yang memiliki beraneka ragam terumbu karang dan kaya akan jenis ikan, salah satunya ikan jenis tuna yang memiliki permintaan cukup besar di pasaran. (*)

Berita Terkait

TInggalkan Komentar