Asus
PWI Minahasa Rayakan HPN 2021 di Benteng Moraya

PERINGATI : Foto bersama Pengurus PWI dan Forkopimda Minahasa usai mengikuti perayaan HPN 2021 secara virtual. (foto/ist)

KlikSulut, MINAHASA - Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Minahasa mengikuti puncak perayaan Hari Pers Nasional 2021, di Aula Monumen Benteng Moraya Tondano, yang dilaksanakan secara virtual dari Jakarta, dan dihadiri langsung Presiden Joko Widodo, Selasa (9/2).
 
Kegiatan ini dihadiri Bupati Minahasa yang diwakili Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo), Agustifo Tumundo, Kasdim 1302 Minahasa Mayor Inf Fecky Welang dan pengurus PWI Minahasa. 
 
Bupati melalui Kadis Kominfo menyampaikan terima kasih kepada wartawan khususnya yang tergabung di PWI Minahasa, karena sudah merayakan HPN 2021.
 
"Wartawan pos di Kabupaten Minahasa telah melakukan peran yang sangat penting, karena telah menyampaikan informasi yang baik lewat medianya masing-masing kepada masyarakat. Untuk itu, saya atas nama Pemerintah dan masyarakat Minahasa mengucapkan selamat Hari Pers Nasional," kata Tumundo.
 
Lanjut ditambahkannya, pemerintah sangat mengapresiasi kinerja wartawan yang selama ini bertugas di Minahasa. Karena, selain melaksanakan peliputan di jajaran Pemerintahan sekaligus menginformasi lewat media kepada masyarakat, dan juga telah melaksanakan Bakti Sosial (Baksos) sebelum HPN ini dilaksanakan.
 
"Peran PWI Minahasa patut diapresiasi, karena sebelum perayaan Hari Pers Nasional, sudah melaksanakan bersih-bersih monumen pers Nasional Mendur bersaudara di Kawangkoan, kemudian di pantai Kolongan dan Rerer kecamatan Kombi," jelas mantan Kabag humas Minahasa ini.
 
Sementara itu, Ketua PWI Minahasa Christian Tangkere, mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah maupun Polres dan Kodim 1302 Minahasa. Bahkan, seluruh Forkopimda di daerah ini, karena sudah menjadi Mitra dengan baik.
 
"Terselenggaranya kegiatan HPN di tanah Minahasa, berkat peran pemerintah dan seluruh pengurus maupun anggota PWI di daerah ini. Untuk itu, kedepan kami bakal berhubungan dengan pemerintah serta semua lembaga di daerah ini, agar bisa bersinergi guna menginformasikan pembangunan di tanah Minahasa akan semakin maju seperti visi misi bupati dan wakil Bupati," pungkasnya. (nix)


 

Berita Terkait

TInggalkan Komentar